Alamat

Jl. Raya Panglegur KM.4 Pamekasan

Telp./WA

+62 324 322551

Email

tipa@iainmadura.ac.id

PRODI TADRIS IPA IAIN MADURA GIATKAN PENANAMAN NILAI-NILAI PROFETIK PADA MAHASISWA MELALUI PERINGATAN MAULID NABI MUHAMMAD SAW

  • Diposting Oleh Admin TIPA
  • Minggu, 1 Oktober 2023
  • Dilihat 128 Kali
Bagikan ke

Pamekasan, 30 September 2023 - Program Studi Tadris Ilmu Pengetahuan Alam (TIPA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Madura menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang penuh makna pada hari Sabtu, 30 September 2023. Acara yang dihadiri oleh seluruh mahasiswa TIPA IAIN Madura ini bertujuan untuk membentuk karakter profetik pada mahasiswa melalui penanaman nilai-nilai kenabian.

Dalam sambutan sekaligus orasi ilmiahnya, Ketua Program Studi TIPA IAIN Madura Mohammad Hefni, M.Si, menyampaikan pesan penting tentang penerapan nilai-nilai profetik dalam kehidupan mahasiswa. Ia menekankan bahwa mahasiswa harus menjadikan nilai-nilai seperti Shidik (kejujuran) sebagai prinsip utama dalam menjalankan aktivitas mereka. "Meski terkadang jujur terasa pahit bagi yang terlanjur terbiasa berbohong, mahasiswa harus membiasakan diri untuk selalu berbuat jujur, karena kejujuran akan membawa ketenangan dan ketentraman jiwa," kata Ka Prodi.

Kaprodi juga menyoroti nilai Amanah (dapat dipercaya), yang mengajak mahasiswa untuk menganggap tugas menuntut ilmu sebagai amanah yang harus dijalankan dengan sungguh-sungguh. "Mahasiswa harus fokus dalam belajar dan berusaha menyelesaikan studi dengan cepat dan tepat waktu sebagai bentuk tanggung jawab terhadap amanah ini," tambahnya.

Selain itu, sifat Fathonah (cerdas) juga menjadi fokus dalam pembentukan karakter profetik mahasiswa TIPA IAIN Madura. Kaprodi mengingatkan mahasiswa untuk menjadi cerdas dalam berbagai aspek, termasuk intelektual, spiritual, emosional, dan sosial. "Cerdas bukan hanya dalam hal akademik, tetapi juga dalam menjalani kehidupan sehari-hari serta berinteraksi dengan makhluk ciptaan Allah," ungkap Kaprodi.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang berlangsung di hall room LPI Hidayatullah Ceguk Pamekasan ini berhasil menjadi wadah inspiratif bagi mahasiswa prodi TIPA IAIN Madura untuk lebih mendalam dalam memahami dan menerapkan nilai-nilai profetik dalam diri mereka. Acara ini diharapkan akan menjadi tonggak penting dalam proses pembentukan karakter mahasiswa yang berkualitas dan berlandaskan pada ajaran kenabian.